Ayat

Terjemahan Per Kata
إِنَّ
sesungguhnya
ٱلَّذِينَ
orang-orang yang
يَكۡتُمُونَ
(mereka) menyembunyikan
مَآ
apa
أَنزَلَ
menurunkan
ٱللَّهُ
Allah
مِنَ
dari
ٱلۡكِتَٰبِ
Al Kitab
وَيَشۡتَرُونَ
dan mereka menjual
بِهِۦ
dengannya
ثَمَنٗا
harga
قَلِيلًا
sedikit/murah
أُوْلَٰٓئِكَ
mereka itulah
مَا
tidak
يَأۡكُلُونَ
mereka memakan
فِي
dalam
بُطُونِهِمۡ
perut mereka
إِلَّا
kecuali/melainkan
ٱلنَّارَ
api
وَلَا
dan tidak
يُكَلِّمُهُمُ
berbicara kepada mereka
ٱللَّهُ
Allah
يَوۡمَ
hari
ٱلۡقِيَٰمَةِ
kiamat
وَلَا
dan tidak
يُزَكِّيهِمۡ
Dia mensucikan mereka
وَلَهُمۡ
dan bagi mereka
عَذَابٌ
siksa
أَلِيمٌ
pedih
إِنَّ
sesungguhnya
ٱلَّذِينَ
orang-orang yang
يَكۡتُمُونَ
(mereka) menyembunyikan
مَآ
apa
أَنزَلَ
menurunkan
ٱللَّهُ
Allah
مِنَ
dari
ٱلۡكِتَٰبِ
Al Kitab
وَيَشۡتَرُونَ
dan mereka menjual
بِهِۦ
dengannya
ثَمَنٗا
harga
قَلِيلًا
sedikit/murah
أُوْلَٰٓئِكَ
mereka itulah
مَا
tidak
يَأۡكُلُونَ
mereka memakan
فِي
dalam
بُطُونِهِمۡ
perut mereka
إِلَّا
kecuali/melainkan
ٱلنَّارَ
api
وَلَا
dan tidak
يُكَلِّمُهُمُ
berbicara kepada mereka
ٱللَّهُ
Allah
يَوۡمَ
hari
ٱلۡقِيَٰمَةِ
kiamat
وَلَا
dan tidak
يُزَكِّيهِمۡ
Dia mensucikan mereka
وَلَهُمۡ
dan bagi mereka
عَذَابٌ
siksa
أَلِيمٌ
pedih

Terjemahan

Sesungguhnya orang-orang yang menyembunyikan apa yang telah diturunkan Allah, yaitu Kitab (Taurat), dan menukarkannya dengan harga murah, mereka hanya menelan api neraka ke dalam perutnya. Allah tidak akan menyapa mereka pada hari Kiamat dan tidak akan menyucikan mereka. Bagi mereka azab yang sangat pedih.

Tafsir

(Sesungguhnya orang-orang yang menyembunyikan apa yang diturunkan Allah berupa Alkitab) yakni yang memuat ciri-ciri Nabi Muhammad ﷺ dan yang dituju oleh ayat ini ialah orang-orang Yahudi (dan menjualnya dengan harga sedikit) atau murah berupa harta dunia yang mereka dapatkan sebagai penggantinya dari kalangan rakyat bawahan sehingga mereka tidak mengungkapkannya sebab takut kehilangan hal tersebut. (Mereka itu tidak menelan ke dalam perutnya, kecuali api neraka) karena ke sanalah tempat kembali mereka, (Allah tidak akan berbicara dengan mereka pada hari kiamat) disebabkan murka kepada mereka (dan tidak pula akan menyucikan mereka) dari kotoran dosa-dosa (dan bagi mereka siksa yang pedih) atau menyakitkan yaitu api neraka.

Topik